Resep Cara Membuat Bolu Ketan Hitam Kukus Enak Sederhana

Hallo Sahabat Resep Masakan Maknyus, Apa kabar Anda Hari ini? .Kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk Anda baca dan praktekkan. Mudah-mudahan isi postingan Artikel Resep Bolu, yang kami tulis ini dapat anda pahami dan praktekkan. Baiklah, Selamat membaca.

Judul : Resep Cara Membuat Bolu Ketan Hitam Kukus Enak Sederhana
link : Resep Cara Membuat Bolu Ketan Hitam Kukus Enak Sederhana

Baca juga


Resep Cara Membuat Bolu Ketan Hitam Kukus Enak Sederhana

Resep Cara Membuat Bolu Ketan Hitam Kukus Enak, Mudah, Dan Sederhana - Selamat pagi semua, kali ini admin mencoba membuat bolu ketan hitam atau ketan item yamng mana pada pembuatan bolu ini dengan cara di kukus. Dengan cara ini tentu bolu akan menjadi lebih empuk dan lembut saat di santap. Seperti yang sudah disebutkan tadi bahwa bolu ini terbuat dari bahan dasar beras ketan hitam yang kemudian beras tadi di ubah menjadi tepung. Sehingga akan mempermudah saat proses pembuatan. Bolu ketan hitam kukus ini tidak kalah enak dengan brownies cokelat yang terkenal enak dan rasanya yang nikmat.

Menurut earlly[dot]com kandungan yang ada di dalam beras ketan hitam ini mengandung banyak zat besi yang baik untuk kesehatan tubuh. Selain itu, ada beberapa yang bisa anda dapatkan dari mengonsumsi ketan hitam ini, yaitu diantaranya mencegah diabetes, menjaga daya tahan tubuh, menjaga kesehatan kulit, memperbaiki sel hati yang rusak, mencegah anemia, baik untuk rambut, memperlambat penuaan, mencegah tumor dan kanker, otot tubuh menjadi padat, dan membersihkan kolesterol yang ada di dalam darah.

Hemm,, melihat begitu banyak manfaat yang bisa anda dapatkan, tentunya tidak mau ketinggalan dong untuk mencicipi atau mencoba resep bolu yang bahan utamnya ketan hitam ini. Berikut admin bagikan resep cara membuat bolu ketan hitam kukus enak dan mudah.

Resep bolu kukus, cara membuat bolu ketan hitam, item, bahan membuat bolu, ketan hitam, enak mudah
Bolu Ketan Hitam


Resep cara membuat bolu ketan hitam kukus enak


Bahan-bahan :
  • 250 gr tepung ketan hitam
  • 250 gr gula pasir halus
  • 6 btr telur ayam
  • 200 gr margarin, lelehkan
  • 1/4 sdt garam
  • 1 sdt emulsifier (SP/TBM)
  • 1 sdt baking powder
  • 2 sdm susu kental manis (SKM) putih
  • 1/2 sdt vanili bubuk

Cara membuat bolu ketan hitam kukus :

  1. Masukkan telur, garam, gula pasir, dan emulsifier ke dalam wadah. Mix sampai mengembang.
  2. Ayak baking powder, tepung ketan hitam, vanili bubuk. Kemudian tambahkan di adonan tadi. Lalu aduk sampai rata.
  3. Sambil di aduk perlahan, masukkan SKM dan margarin yang telah dilelehkan sedikit demi sedikit.
  4. Siapkan loyang, olesi loyang dengan margarin dan alas kertas roti. Lalu tuang adonan bolu kukus. Kemudian kukus dengan api sedang selama 25 menit. Angkat, sajikan.

Hemm,, mudah, cepat, praktis dan rasa ketan hitam yang enak serta nikmat membuat kue bolu yang satu ini begitu sangat spesial. Sangat menyesal bila anda belum mencoba sendiri resep cara membuat bolu ketan hitam kukus ini di rumah. Baik, semoga resep kue bolu ini bermanfaat. Saran dan kritik sangat admin harapkan. Terima kasih sudah berkunjung.


Demikianlah Artikel Resep Cara Membuat Bolu Ketan Hitam Kukus Enak Sederhana

Cukup disini artikel Resep Cara Membuat Bolu Ketan Hitam Kukus Enak Sederhana kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat dan bisa dipraktekkan. Baiklah, sampai jumpa di postingan resep lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Resep Cara Membuat Bolu Ketan Hitam Kukus Enak Sederhana dengan alamat link https://resepharianmakyus.blogspot.com/2014/10/resep-cara-membuat-bolu-ketan-hitam.html

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Cara Membuat Bolu Ketan Hitam Kukus Enak Sederhana"

Posting Komentar