Resep Kue Bugis Ketan Bumbu Kelapa Mantaps

Hallo Sahabat Resep Masakan Maknyus, Apa kabar Anda Hari ini? .Kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk Anda baca dan praktekkan. Mudah-mudahan isi postingan Artikel Kue Basah, Artikel resep kue, yang kami tulis ini dapat anda pahami dan praktekkan. Baiklah, Selamat membaca.

Judul : Resep Kue Bugis Ketan Bumbu Kelapa Mantaps
link : Resep Kue Bugis Ketan Bumbu Kelapa Mantaps

Baca juga


Resep Kue Bugis Ketan Bumbu Kelapa Mantaps

Resep Kue Bugis Ketan Bumbu Kelapa, Kue Tradisional Yang Sangat Bersejarah - Kue bugis merupakan salah satu kue tradisional yang dari dahulu dan sampai sekarang masih banyak di minati oleh masyarakat Indonesia. Biasanya dibuat sebagai kue pada acara-acara khusus, seperti syukuran atau acara spiritual lainnya. Atau bisa juga anda nikmati bersama secangkir kopi di pagi hari, karena rasanya yang manis dan legit sangat cocok dihidangkan dengan kopi.

Kue ini berbahan dasar ketan hitam di yang kemudian diberi isi kelapa yang di campur dengan gula merah. Kemudian dibungkus dengan daun pisang, sehingga kue ini menjadi salah satu kue yang khas Indonesia. Kue ini tidak kalah enak dengan kue moci khas Sukabumi yang kenyal dan enak. Berikut resep dan cara membuat kue bugis ketan bumbu kelapa enak dan manis.

Resep kue bugis, kue bugis enak, kue ketan hitam bugis, cara membuat bugis kue, kue tradisional
Kue bugis Ketan Hitam


Resep kue bugis ketan bumbu kelapa enak


Bahan-bahan :
  • 100 gr tepung ketan warna putih
  • 50 gr kentang kukus
  • 50 gr tepung ketan hitam
  • 100 ml santan hangat
  • 15 gr gula tepung
  • 1/2 sdt minyak goreng
  • 1/4 sdt garam
  • Daun pisang, secukupnya

Bahan isi bugis :
  • 100 gr kelapa parut
  • 1/8 sdt garam
  • 50 gr gula merah, iris halus
  • 50 ml air
  • 1 lbr daun pandan
Cara buat isi kue bugis : Campurkan semua bahan isi. Masak, aduk-aduk hingga adonan isi menjadi kalis. Lalu dinginkan.

Cara membuat kue bugis :

  1. KULIT : Campur tepung ketan hitam dan putih, gula tepung, kentang, dan garam. Aduk sampai rata.
  2. Tuang santan sedikit demi sedikit sambil di uleni hingga adonan menjadi kalis. Tuang minyak goreng. Lalu uleni kembali hingga rata.
  3. Ambil adonan sedikit. Bentuk bulat, lalu pipihkan. Beri isi, tutup, lalu bentuk bulat kembali. Bungkus dengan daun pisang.
  4. Kukus adonan yang sudah di bungkus selama 15 menit. Angkat, dinginkan. Sajikan.

Itulah sedikit berbagi resep tentang kue tradisional yaitu resep kue bugis ketan bumbu kelapa yang mantap dan enak serta mudah dibuat di rumah untuk acara-acara tertentu. Terima kasih sudah berkunjung, semoga bermanfaat.



Demikianlah Artikel Resep Kue Bugis Ketan Bumbu Kelapa Mantaps

Cukup disini artikel Resep Kue Bugis Ketan Bumbu Kelapa Mantaps kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat dan bisa dipraktekkan. Baiklah, sampai jumpa di postingan resep lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Resep Kue Bugis Ketan Bumbu Kelapa Mantaps dengan alamat link https://resepharianmakyus.blogspot.com/2014/10/resep-kue-bugis-ketan-bumbu-kelapa.html

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Kue Bugis Ketan Bumbu Kelapa Mantaps"

Posting Komentar