Judul : Tips Menghias Kue Ulang Tahun Dengan Butter Cream
link : Tips Menghias Kue Ulang Tahun Dengan Butter Cream
Tips Menghias Kue Ulang Tahun Dengan Butter Cream
Tips Menghias Kue Ulang Tahun Dengan Butter Cream | Resep Buntik - Salah satu faktor yang paling penting dan bahkan sangat penting untuk membuat kue atau bolu ulang tahun yaitu buttercream. Buttercream digunakan untuk menghias bolu dan bisa juga digunakan sebagai perasa untuk bolu tersebut. Untuk melihat bagaimana cara membuat buttercream yang lembut dan juga enak, bisa di lihat di blog yang sederhana ini tentu dengan mudah dan bagi yang baru belajar juga bisa langsung dipraktekkan di rumah.Bagi anda yang mempunyai penyakit jantung, maupun diabetes jangan pernah mencoba mengonsumsi ataupun mencicipi buttercream, karena kolesterol dan gula yang terkandung di dalamnya sangat tinggi. Dan bagi anda yang mau diet juga jangan mencoba-coba mencicipinya, karena terdapat lemak trans yang jahat yang bisa membuat badan anda menjadi gemuk. Jadi, sebisa mungkin atau hindari mengonsumsi buttercream demi menjaga kesehatan anda.
Lalu, bagaimana cara menghias bolu ulang tahun menggunakan butter cream? Bagi buntik yang baru belajar mungkin pertanyaan tersebut sudah ada di dalam hati buntik semua atau bagi buntik yang baru belajar membuat bolu ulang tahun. Berikut tips bagaimana cara menghias bolu atau kue ulang tahun yang bagus menggunakan butter cream.
Mengoles Buttercream Dengan Pisau Khusus |
Cara menghias bolu ulang tahun menggunakan butter cream
- Diamkan bolu hingga dingin, agar menghasilkan bentuk yang bagus dan sempurna.
- Pilih tempat yang luas untuk meletakkan bolu tersebut, agar saat pengolesan lebih leluasa. Kemudian potong bagian bawah bolu supaya rapih, dengan meletakkan di atas loyang.
- Saatnya mengoles buttercream ke bolu. Langkah awal yaitutaruh buttercream di atas bolu di bagian tengah. Kemudian ratakan menggunakan spatula agar tangan buntik tidak terkena buttercream, dan ini juga agar bolu buntik terjamin ke higienisannya.
- Lapisi bagian samping bolu dengan rata. Agar menghasilkan olesan yang rapih dan merata putar bolu secara perlahan.
- Simpan bolu di dalam lemari es selama kurang lebih 15 menit.
- Keluarkan bolu, kemudian hias bolu buntik dengan hiasan yang lebih bagus lagi. Bisa buntik tambahkan topping seperti permen coklat, daun, bunga, tulisan selamat ultah, bentuk love, dan masih banyak yang lainnya sesuai selera buntik.
Hemm,, begitu mudah dan gampang ya buntik cara menghias bolu ulang tahun dengan buttercream ini. Silahkan di coba dan jangan lupa untuk berbagi sesama demi majunya kuliner Indonesia. Mudah-mudahan bermanfaat dan terima kasih sudah berkunjung.
Demikianlah Artikel Tips Menghias Kue Ulang Tahun Dengan Butter Cream
Cukup disini artikel Tips Menghias Kue Ulang Tahun Dengan Butter Cream kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat dan bisa dipraktekkan. Baiklah, sampai jumpa di postingan resep lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Tips Menghias Kue Ulang Tahun Dengan Butter Cream dengan alamat link https://resepharianmakyus.blogspot.com/2015/04/tips-menghias-kue-ulang-tahun-dengan.html
0 Response to "Tips Menghias Kue Ulang Tahun Dengan Butter Cream"
Posting Komentar